Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan

Siapa sih diantara pengguna internet yang tidak tahu dengan Google? Google sudah sangat terkenal sebagai mesin pencari no.1 di dunia maya hingga saat ini. Namun, mengacu pada suatu istilah, tidak selamanya kita akan selalu berada di atas, adakah kira-kira Search Engine yang mampu menandingi ataupun mengalahkan eksistensi Google di masa depan?? Berikut 7 Pesaing Terberat Google Di Masa Depan, yaitu :

1. Cuil (www.cuil.com)

cuil.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Merupakan search engine yang dikembangkan oleh sekelompok orang yang berasal dari mantan pegawai Google dan institusi lain seperti IBM dan Altavista. Cuil yang dapat dikatakan sebagai “Google Killer” telah diluncurkan sejak 28 Juli 2008 memiliki keunggulan pengindeksan halaman 10x lebih cepat dari Microsoft dan 3x lebih cepat daripada Google.

2. Twitter (www.twitter.com)

twitter.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Twitter juga dapat dianggap sebagai “Google Killer”, namun masih memiliki kelemahan berupa “bugs” yang mengganggu. Paling tidak, twitter merupakan alat yang bagus dalam hal SEO(Search Engine Optimization), walaupun tetap saja tidak berguna bila tidak ada campur tangan Google.

3. Yahoo (www.yahoo.com)

yahoo.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Untuk Yahoo, dari geliatnya saat ini terlihat sedang mengadakan serangkaian pengembangan teknologi search engine. Dari sisi kegunaan, search engine ini membantu user untuk melakukan pencarian query sekaligus membantu user untuk mendapatkan hasil yang relevan. Sejauh ini, Yahoo sangat concern terhadap fungsi pencarian ini, mereka pun menawarkan pengintegrasian Flickr, fitur embedded video dan fitur pencarian lainnya secara universal yang hasilnya dapat merubah Yahoo secara signifikan dari sisi bisnis.

4. WolframAlpha (www.wolframaplha.com)

wolframalpha.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Ada di dalam benak setiap orang, apakah Wolfram Alpha dapat menggantikan posisi Google? Itu merupakan suatu pandangan yang sempit. Google berbeda dengan Wolfram Alpha, Google melakukan pencarian dengan metode “synonymous”, cara kerjanya dengan mencari suatu hasil yang sesuai dengan padanan kata yang dicari, sedangkan Wolfram Alpha, lebih menekankan dari sisi ilmiah. Hal ini merupakan sebuah terobosan baru, dengan adanya promosi yang efektif dan pendanaan yang kuat, mungkin Wolfram Alpha dapat berbicara banyak di masa depan.

5. Facebook (www.facebook.com)

facebook.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Facebook dan Google merupakan 2 buah perusahaan besar yang berkembang sangat pesat di internet akhir2 ini, dan sejauh ini, popularitas dari facebook telah banyak membantu Google untuk meningkatkan pendapatan. Facebook bersifat komplementer dan positif bagi Google sejauh ini, namun itu bisa saja berubah bila media sosial seperti Facebook menemukan model bisnisnya sendiri dan dapat menghasilkan pendapatan dari iklan media online lainnya.

6. Bing (www.bing.com)

bing.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Bing cenderung memberikan jawaban langsung terhadap pertanyaan-pertanyaan yang ada dan memiliki sistem yang hampir sama dengan Wolfram Alpha. Bing lebih dikonsentrasikan pada masalah cuaca, kesehatan dan kepentingan lokal.

7. Mahalo (www.mahalo.com)

mahalo.com|Data 7 Pesaing Google Di Masa Depan
Mahalo diluncurkan pada bulan Mei 2007 oleh Jason Calacanis. Search engine ini berbeda dari search engine lainnya karena dalam melacak dan menghasilkan suatu hasil dari pencarian menggunakan metode pendekatan pada istilah yang sedang popular pada saat ini.