Profil Dan Biografi Zumi Zola

Profil Zumi Zola.serbatujuh.blogspot.com


Data Diri :
Zumi Zola
Laki-Laki
Islam
Jakarta31 Maret 1980


Biografi :
Cita-cita untuk menjadi aktor sudah ada pada diri Zumi Zola sejak kecil. Terjunnya Zolake dunia entertainment bisa dibilang 'terlambat' jika dibanding dengan teman-temannya.Zola baru terjun ke dunia akting setelah ia duduk di bangku kuliah

Nama Zumi Zola yang sempat bermain di sinetron CULUNNYA PACARKU ini mulai melambung saat bermain dalam sinetron HANTU JATUH CINTA. Kemampuan akting mantan Abang Jakarta ini terus ditingkatkan lewat sinetron-sinetron yang ia perankan, antara lain KU TLAH JATUH CINTA, 3 IN 1, DI SINI ADA SETAN, dan IKHLAS.

Sarjana lulusan Teknologi Pangan Institut Pertanian Bogor ini terus melebarkan sayap dengan mencoba peruntungan di dunia layar lebar, dengan bermain di film DI SINI ADA SETAN.


Kiprah Zola sempat terhenti sementara dikarenakan ia lebih memilih untuk melanjutkan studinya di London, Inggris. Temukan informasi unik lainnya hanya di : Klik > Kumpulan 7 Informasi Unik Dan Menarik

Sekembalinya dari menuntut ilmu, Zola yang juga seorang pengusaha restoran Jepang mulai kembali ke dunia yang telah membesarkan namanya ini. Ia kembali membintangi sebuah film layar lebar, KAWIN LARIS. Disini Zola tak hanya sekedar pemain, namunZola bertindak sebagai produser film.

Rupanya karir Zumi Zola tidak hanya ditekuninya di dunia entertainment. Sebagai putra mantan Gubernur Jambi H. Zulkifli Nurdin, Zumi menyatakan akan maju sebagai calon bupati pada Pilkada Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Provinsi Jambi pada awal Agustus 2010.

Pada 9 Agustus 2010, Zumi telah mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati di dua partai yaitu ke Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) dan DPC Partai Demokrat Kabupaten Tanjabtim, dalam waktu yang berlainan.

Pada akhir November 2010, Zumi resmi mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Tanjungjabung Timur, Jambi, untuk periode 2011-2016. Setelah mencalonkan diri, kegiatan Zumi pun banyak dihabiskan untuk kampanye dan sosialisasi di berbagai daerah di Jambi.

Sembari menyibukkan diri dengan kampanye dan Pilkada, Zumi juga menyempatkan untuk melamar kekasihnya, Ayu Dewi, seorang presenter, model, dan bintang film.